Selasa, 30 Desember 2008

Bioful Terbangkan Jet

Sebuah pesawat bermesin jet yang sebagian di antaranya menggunakan bahan bakar nabati berhasil terbang selama dua jam penuh, Selasa (30/12). "Uji coba penggunaan biofuel itu dimaksudkan untuk mengurangi emisi gas buang pesawat dan menekan biaya," kata sumber di Air New Zealand.

Dalam uji coba itu, sebuah mesin Boing 747-400 digerakkan dengan bahan bakar campuran antara minyak jarak (jatropha) dan bahan bakar standard jet jenis A1 (avtur) dengan komposisi 50:50.

Melambungnya harga bahan bakar minyak bumi sepanjang tahun 2008 lalu memaksa banyak perusahaan penerbangan harus mencari alternatifi baru untuk bahan bakar pengganti. Apalagi, tahun ini sampai tahun depan juga terjadi penurunan jumlah perjalanan akibat pelambatan perekonomuan global menyusul krisis keuangan global.

Sejauh ini pihak Air New Zealand belum bisa memberikan angka pasti penghematan oleh penggunaan campuran avtur dan bahan bakar nabati, karena itu belum diproduksi secara komersial. Akan tetapi, juru bicara perusahaan penerbangan ini, Tracy Mills memperkirakan penggunaan campuran bahan bakar itu akan kompetitiv dari sisi harga.

Selama ini biofuel diperlakukan secara khusus untuk tidak dicobakan pada dunia penerbangan karena akan membeku pada suhu rendah ketika pesawat sedang menjelajah ketinggian. Akan tetapi, uji coba menunjukkab bahwa jatropha mempunyai titik beku lebih rendah dibandingkan minyak jet.

Chief Executive Air New Zealand Rob Fyfe menyebut penerbangan uji coba itu sebagai tonggak sejarah penting bagi dunia penerbangan komersial. "Hari ini merupakan moment penting sejarah penerbangan. Kami berada pada tahap awal pengembangan sustainable fuel," katanya seusi penerbangan uji coba.

Ditambahkannya, Air New Zealand akan menjadi penerbangan paling ramah lingkungan di dunia. Sebab, penerbangan ini merupakan yang pertama menggunakan jatropha sebagai campuran bahan bakar.

Pada bulan Februari lalu, Boing dan Virgin Atlantic mencoba terbang dengan menggunakan campuran bahan bakar A1 dan minyak sawit, tetapi penerbangan itu mendapat kritik dari banyak aktivis lingkungan, mengingat sawit tidak bisa diproduksi dalam jumlah sangat besar untuk kepentingan penerbangan.

Biofuel sebenarnya mengeluarkan emisi karbon sama banyaknya dengan kerosin yang menjadi bahan bakar pesawat selama ini. Akan tetapi, jatropha yang merupakan tanaman tropis itu mampu menyerap separuh carbon yang dilepaskannya.

Biofuel sebenarnya bisa diproduksi dari banyak jenis tanaman, tetapi perdebatan masih terus berlangsung berkait dengan banyak kepentingan. Ethanol yang dihasilkan dari jagung, misalnya, disebut-sebut memicu kenaikan harga pangan, karena banyak jagung kemudian dijual ke industri biofuel, sehingga pasokan untuk pangan berkurang.

Sebaliknya dengan jatropha, kata Mills, bisa ditanam di lahan kritis sekali pun, sehingga tidak perlu dipertentangkan dengan produksi pangan. "Ethanol adalah generasi pertama biofuel, sedangkan jatropha generasi kedua," kata Mills.

35.000 kaki

Uji coba penerbangan biofuel itu dilakukan dari Bandara Internasional Auckland. Pesawat lepas landas dengan power penuh dan kemudian menjelajah ketinggian 35.000 kaki (10.600 meter). Kru pesawat telah menset semua peralatan untuk membaca kinerja bahan bakar, baik biofuel maupun minyak jet.

Pada ketinggian 25.000 kaki atau 7.600 meter, pilot Kapten David Morgan mematikan pompa bahan bakar untuk mengetahui kebasahan guna meyakinkan bahwa campuran bahan bakar itu tetap mengalir ke mesin. kompas.com


[+/-] Selengkapnya...

JCrew Deface Situs Malaysia & AS

Sebuah kelompok Hacker bernama Jatim Crew, melakukan invasinya ke beberapa situs luar negeri. Terdapat dua situs, yaitu www.Fish.net.my dan www.healthsentinel.com berhasil di-deface oleh mereka. namun sore ini fish.net.my nampaknya sudah memperbaiki kerusakannya.

Sebelumnya Jatim Crew mengubah tampilan depan dari situs www.Fish.net.my, yang merupakan web asal Malaysia yang berisi penjualan ikan-ikan laut dalam porsi besar.

Tidak ada pesan khusus dari aksi para peretas ini, hanya nampak gambar tengkorak bertuliskan Hellfire. Dan peringatan singkat, " YOUR SITE HAS BEN HACKED BY JATIMHACKERCREW !!!!!!".

Selain mensasar situs milik Malaysia, kelompok peretas ini juga menyambangi web asal Amerika serikat, www.healthsentinel.com. Di sini, mereka meninggalkan jejak dengan menampilkan gambar sama persis dengan situs asal Malaysia, akan tetapi dengan latar belakang matrix. Tidak ada pesan khusus, dalam serangan ini.

Sebelumnya, Jatim Crew ini juga menyerang situs Golkar, situs pendidikan milik STPP Manokwari, juga beberapa situs milik Malaysia seperti pilotpen.com.my, portal.pahangtourism.org.my, motour.gov.my, serta malaysiamerdeka.gov.my.

Besar kemungkinan, aksi ini merupakan perang kelanjutan antara Indonesia dengan Malaysia, yang dituding sering melecehkan Indonesia.


[+/-] Selengkapnya...

Sabtu, 27 Desember 2008

Jalan paling gila dan rumit, luar biasa, dan nyaris tidak masuk akal ada di Jepang

Bukan hanya ditumpuk, atau dengan kontruksi sipil yang rumit. Bahkan harus berdiri diatas gedung bertingkat. Lihat saja pada gambar terakhir dibawah ini. obengware.com klik gambar untuk memperjelas tampilan

[+/-] Selengkapnya...

Jumat, 26 Desember 2008

Sistem Peringatan Dini Tsunami Akan Dites di Sumbar

Tepat empat tahun sejak bencana tsunami melanda Aceh akan dilakukan pengetesan sistem sirene peringatan dini tsunami Indonesia atau Indonesia tsunami early warning system (InaTEWS) di Sumatera Barat. Pelaksanaan uji coba sistem TEWS yang akan dilakukan hari ini, hanya lima yang akan dibunyikan secara serentak sekitar pukul 10.00.

Manajer Pusat Kendali Operasi Penanganan Bencana (Pusdalop PB) Sumbar, Ade Edward di Padang,menjelaskan melalui tes sirene InaTEWS dapat dilihat berfungsi atau tidaknya peralatan dan jaringannya. Pengujian telah dilakukan sebelumnya pada 26 November 2008.

Selanjutnya, tes sirene tsunami di Sumbar akan berlangsung sekali sebulan dengan tanggal dan jam. Namun, masyarakat terutama pada daerah yang berada di pinggir pantai tidak perlu panik dengan adanya bunyi sirene tsunami secara serentak meski harus tetap waspada setiap saat kalau-kalau sirine tersebut benar-benar peringatan tsunami. Menurut dia, tujuan uji coba sirene peringatan dini tsunami satu upaya untuk mengetes peralatan dan jaringan yang ada sehingga bila ada gangguan dapat di atasi dengan segera.

Ade menjelaskan, pelaksanaannya telah dikoordinasikan dengan pemerintah kabupaten/kota yang ada alat sirene, agar disosialisasikan kepada masyarakat. Selain itu, pihaknya minta kepada masyarakat dan satlak pada kabupaten/kota untuk laporkan atau mengevaluasi, apakah sirene berbunyi dengan atau tidak.

"Uji coba secara rutin cukup penting, satu bentuk kesiapsiagaan dalam menghadapi bencana. Jangan saat bencana terjadi semua peralatan ada gangguan," katanya dan menyebutkan, jangkauan bunyi sirene hanya radius dua sampai tiga kilometer.

Pada uji coba bulan lalu diketahui ada salah satu sirene yang tak berfungsi. Sampai saat ini salah satu dari enam sirene yang digunakan InaTEWS yang dipasang di Kota Pariaman, Sumatera Barat, masih dalam proses perbaikan.

Di Sumatera Barat, terdapat enam sirene tsunami berdiri di Kota Padang tepatnya di GOR Haji Agussalim, Kota Pariaman, Kabupaten Padangpariaman di Cimpago, pada Kabupaten Agam terletak di Tanjung Mutiara, Kecamatan Tiku, dan untuk Kabupaten Pasaman Barat di Sasak, serta Pesisir Selatan dipasang di Empat Jurai.

"Kini wilayah pesisir pantai Sumbar yang belum memiliki sirene tsunami Kabupaten Kepulauan Mentawai yang juga termasuk daerah rawan bencana tsunami," katanya. Wilayah Sumatera Barat merupakan salah satu daerah paling rawan tsunami di Indonesia saat ini termasuk pantai barat Sumatera pada umumnya. kompas.com


[+/-] Selengkapnya...

Tiket KA Menggunakan USB

Makin banyak produk ditambahi koneksi USB, tetapi yang satu ini benar-benar diluar kelaziman. Bayangkan, karcis KA dengan koneksi USB!

Karcis KA berkoneksi USB ini bisa ditemukan di beberapa wilayah Perancis. Di beberapa daerah, perusahaan kereta api nasional Perancis (SNCF) sedang menguji coba tiket RFID (radio frequency identification) yang memiliki konektor USB agar tiket-tiket online tersebut bisa ditambahi uang melalui PC.

Tiket contactless itu tebalnya 8mm dan memiliki memori internal 4GB. Karena menggunakan antarmuka USB, Neo Wave – perusahaan di balik gagasan unik tersebut – mampu membangun fitur sekuriti tingkat tinggi ke dalam dongle agar tiket tersebut tidak diutak-atik orang. Sistem yang disebut Weneo ID Smart itu saat ini sedang diuji cobakan pada 1000 orang. kompas.com

[+/-] Selengkapnya...

Rabu, 24 Desember 2008

Layar Laptop untuk Luar Ruangan

Jika Anda sering bekerja dengan laptop di luar ruangan, misalnya di taman atau di pinggir pantai, layar laptop buatan LG ini pasti menyenangkan. Tampilan backlight biasanya sulit dibaca di bawah pancaran sinar matahari yang terik. Jika layar LCD laptop Anda bertipe glossy alias mengilat, wah lebih sulit lagi melihat tampilan di layar saat berada di luar ruangan. Semuanya terpantul.

LG melihat kondisi itu sebagai peluang untuk membuat layar yang khusus mendukung penggunaan di luar ruangan. Saat dipakai di luar ruangan, panel LCD barunya justru mendapatkan penerangan dari cahaya matahari. Akibatnya, layar menjadi lebih mudah dibaca sambil menghemat daya baterai laptop. Ingat, layar LCD sangat rakus daya. Namun saat digunakan di dalam ruangan, layar akan kembali menggunakan teknologi backlighting yang biasa.

Teknologi ini akan dipamerkan LG pada ajang CES (Consumer Electronics Show) di Las Vegas awal tahun depan. Saat ini chaebol Korea itu menjagokan layar LCD 14,1”.

Namun, tentu saja kita boleh berharap layar khusus tersebut juga akan dikemaskan pada model 10”, alias pada netbook. Cuma ada pertanyaan yang menggantung: bagaimana tampilan LCD tersebut saat cuaca mendung? kompas.com


[+/-] Selengkapnya...

Selasa, 23 Desember 2008

Robot Pencuci Piring

Panasonic makin merajalela dalam mengembangkan robot-robot mereka. Seolah tak mau kalah dengan Honda, Panasonic bekerjasama dengan IRT Research Institute bekerjasama untuk mengembangkan sebuah robot pencuci piring. Robot ini Diberi nama KAR (Kitchen Assistant Robot). Robot yang hanya berupa lengan ini, memiliki 18 sensor berbeda di tangannya. Dengan sensor ini, robot dapat membedakan ukuran dan bentuk dari cuciannya (apakah itu mangkok, piring, ataukah gelas). Lengan robot ini juga memiliki kemampuan untuk mengambil piring satu per satu dari tumpukan piring kotor. WOW!! :clap: Diperkirakan robot ini akan diluncurkan ke pasaran dalam 5 tahun kedepan, mengingat prototype yang dibuat dapat menjalankan tugas dengan baik sampai saat ini.

Yang perlu kita khawatirkan sebenarnya bukan karena bangsa kita tidak mampu membuat robot yang seperti ini, tapi nasib penghasil devisa terbesar kita yakni TKI dan TKW yang sebagian besar bekerja menjadi PRT (pembantu rumah tangga). Jika robot seperti ini sudah banyak dijual bebas, maka permintaan PRT ke negara maju juga akan berkurang drastis. Ini artinya TKI dan TKW yang bekerja sebagai PRT tidak akan laku lagi. http://shirogadget.com


[+/-] Selengkapnya...

Senin, 22 Desember 2008

ExitReality: Mengubah Browser Anda Menjadi 3 Dimensi

Ingin merasakan sensasi lebih hidup saat berpetualang di dunia maya? Kini hal tersebut dapat diwujudkan dengan sebuah web browser 3 dimensi (3D). Pengembang software yang berbasis di Melbourne, ExitReality, mengembangkan sebuah software yang dapat didownload ke komputer dan mengubah tampilan situs 2 dimensi menjadi 3D. User akan direpresentasikan dengan avatar, dan dapat berjalan-jalan, serta bertemu dengan user lainnya yang sedang membuka situs yang sama.

Sebelumnya hanya ada situs tertentu seperti Second Life dan World of Warcraft yang memungkinkan user memasuki dunia 3D. Namun, Danny Stefanic, nama pengembang software ini, mengklaim bahwa ExitReality menawarkan lebih dari itu. ExitReality memungkinkan user untuk tidak hanya melihat satu situs tapi keseluruhan situs dalam tampilan 3D.

User dapat menggunakan ExitReality untuk menjadikan halaman situs jejaring sosial seperti Facebook dan Myspace ke dalam apartemen virtual. Jika user menggunakan ExitReality untuk melihat video Youtube, maka tampilan akan berubah menjadi seperti bioskop virtual. Di sini user akan melihat video bersama user yang lain.

"User dapat melihat dan berbagi pengalaman dengan teman-teman mereka sambil chatting," tambah Stefanic. Tampilan 3D diprediksikan akan membuat user lebih betah berselancar di dunia maya.

Software ExitReality tersedia cuma-cuma di www.exitreality.com. Hanya dibutuhkan waktu sekitar 20 detik untuk menginstal software 3,5MB untuk Windows ini. selanjutnya silahkan membuka halaman berikut : http://q.exitreality.com/


[+/-] Selengkapnya...

Sabtu, 20 Desember 2008

Kapal Kargo Tenaga Matahari

Kapal kargo pertama di dunia yang dijalankan dengan tenaga matahari berhasil berlayar untuk pertama kalinya di Jepang. Kapal pengangkut barang ini merupakan salah satu kesuksesan China dalam mengembangkan tenaga matahari yang akan menjadi alternatif bahan bakar minyak dan mengurangi dampak global warming akibat polusi karbon yang dikeluarkan oleh kendaraan bermotor.

Kapal dengan nama Auriga Leader ini dikembangkan oleh dua perusahaan besar, yaitu perusahaan penerbangan Nippon Yusen KK dan distributor oli Nippon Oil Corp. Kapal ini berhasil diberangkatkan dari galangan kapal di Kobe.

Pengangkut barang super besar ini dilengkapi dengan sekira 328 panel solar dengan dana USD1,68 juta dan memiliki kemampuan membawa 6.400 kendaraan. Kapal ini nantinya akan mengantarkan produk-produk milik Toyota Motor Corp yang akan di jual ke luar Jepang.

"Ini merupakan kapal kargo pertama di dunia yang dilengkapi dengan panel solar. Berat kapal ini sekira 60,213 ton dan panjang 660 kaki," ujar juru bicara Nippon Oil seperti dikutip melalui AFP, Jumat (19/12/2008).

Sistem tenaga matahari yang terdapat dalam Auriga Leader mampu menghasilkan sekira 40 kilowat energi listrik. atau hanya sekira 0,2 persen dari konsumsi energi yang dibutuhkan Auriga secara keseluruhan. Namun kedua perusahaan yakin, mereka bisa menambahkan potensi yang ada dalam panel solar tersebut. okezone.com


[+/-] Selengkapnya...

"Netbook" Langsung ke Jaringan Seluler

AKHIRNYA datang juga. Itulah harapan besar bagi para pendamba ”netbook” atau ”notebook” khusus jaringan dengan hadirnya Aspire One versi terbaru. Koneksi ke jaringan seluler sudah tinggal memasukkan kartu SIM, tidak perlu lagi repot menambahkan kartu data atau modem seluler.

Hadirnya netbook versi pertama lebih dari empat bulan lalu setidaknya sudah banyak memberikan solusi bagi sebagian pengguna yang memiliki mobilitas yang tinggi. Dengan berat sekitar 1 kilogram waktu itu, tidak banyak berbeda dengan buku catatan yang sesungguhnya sehingga saat rapat tidak lagi perlu membawa buku diary.

Pengguna personal digital assistant (PDA ) tidak perlu lagi memicingkan mata lagi dengan menggunakan netbook. Layar LCD selebar 8,9 inci untuk netbook Acer dan papan ketik yang nyaman sangat mudah untuk melakukan pekerjaan cepat dan tinggal menambahkan mouse jika ingin lebih praktis.

Meskipun demikian, mobilitas sedikit terkendala, konektivitas ke jaringan tidak lengkap. Konektivitas menggunakan jaringan WiFi ternyata tidak bisa diandalkan di negeri ini untuk aktivitas yang mobile, fleksibilitas jaringan seluler masih jauh lebih tinggi untuk mereka yang aktivitasnya sering berpindah-pindah tempat.

Pada model terbaru, Aspire One sudah menghilangkan hambatan ini, bahkan pembeli produk Acer model keempat ini langsung mendapatkan kartu SIM untuk data Broom dari Indosat. Sementara pengguna, selain tinggal mencolokkan kartu SIM, juga masih bisa memilih untuk penggunaan WiFi atau dengan kabel ethernet.

Pada model sebelumnya untuk berhubungan ke jaringan harus menambahkan modem seluler. Bahkan, pada model yang pertama yang masih menggunakan sistem operasi Linux khas Acer yang mereka sebut Linpus, pengguna masih kesulitan mendapatkan driver modem khusus untuk lingkungan Linux.

Pada model kedua dan ketiga Acer sudah mengeluarkan versi Windows XP, di mana kebanyakan modem seluler menyediakan driver untuk lingkungan XP. Namun, ketiga model pertama itu belum menyertakan modem di dalamnya, seperti model keempat yang baru. Pada netbook terbaru itu sudah menanamkan modem dari Qualcomm yang bisa akses ke jaringan seluler hingga kecepatan high-speed downlink packet access (HSDPA) atau 3,5G.

Aspire One

Dengan hadirnya Aspire One model terbaru ini setidaknya memperlihatkan bagaimana pihak Acer terpaksa menggeser spesifikasi teknis yang ideal untuk sebuah netbook. Tuntutan pasar yang sudah terlanjur banyak mengenal sistem operasi Windows tampaknya sangat kuat di negeri ini.

”Ketika meluncurkan Aspire One yang pertama, kami selalu mendapat pertanyaan apakah netbook ini bisa diinstal sistem operasi Windows,” kata Munir Werlin, Manager Channel Development Dept Acer Indonesia, saat bertandang ke kantor Redaksi Kompas, pekan lalu, melukiskan keinginan pasar itu.

Secara fisik, keempat model Aspire One ini sebenarnya tidak ada bedanya, hanya pada baterai yang terlihat lebih besar. Penggunaan sistem operasi Windows mau tidak mau membuat produsen harus menanamkan hardisk lebih besar, penggunaan hardisk dan kerja sistem operasi Windows tidak saja lebih berat, tetapi juga lebih rakus dengan penggunaan daya listrik.

Pemakaian sistem operasi Linux sebenarnya lebih ideal, selain cepat dibuka, juga lebih hemat baterai dan tidak membutuhkan penyimpan yang begitu besar. Sementara aktivitas kantor bisa dikerjakan sama seperti pengguna Windows, hanya terkendala pada koneksi ke jaringan seluler.

Untuk Linux bisa menggunakan OpenOffice yang setara dengan Microsoft Office. Berkas-berkas tulisan melalui fitur Writer (serupa dengan Word) yang disimpan dalam ekstensi berkas doc (sama dengan ekstensi Word 95/97/2000/XP maupun Word 6.0), rtf, txt, html, xml.

Selain fungsi office lain, seperti Spreadsheets (seperti Excel), Presentations (untuk PowerPoint), termasuk fungsi Photo Master untuk membuka hasil potretan dari kamera digital, Media Master untuk menampilkan video dan musik digital.

Dengan demikian, pada versi pertama netbook hanya menggunakan hardisk jenis SSD berkapasitas 8 GB dan RAM 1 GB saja, tidak ubahnya seperti PDA biasa, Penambahan sistem operasi Windows XP terpaksa harus dilakukan penyesuaian dengan menambah hardisk sebesar 120 GB dan kemudian diperbesar menjadi 160 GB.

Pemahaman yang salah atas netbook dari sebagian besar pengguna juga merupakan salah satu penyebab tidak optimalnya penggunaan netbook versi perdana. Pengguna masih menganggap netbook sebagai notebook murah yang siap dijejali dengan berbagai macam program aplikasi yang sebagian besar memang berbasis Windows.

Penjejalan berbagai program aplikasi jelas akan membuat kinerja netbook akan semakin lambat. Akibatnya, fungsi mobilitas tidak lagi bisa seperti gagasan yang diharapkan semula dan tampaknya memang masih memerlukan edukasi sebelum fungsi netbook bisa seperti yang diharapkan semula.

Mendongkrak

Penggunaan sistem operasi Windows juga mendongkrak harga netbook ini hingga 50 persen, di mana pada versi awal keluar dengan harga kurang dari Rp 4 juta. Pada harga yang pertama hampir pasti akan membuat orang bimbang untuk membeli antara netbook dan ponsel PDA yang harganya lebih tinggi.

Dengan harga baru pun netbook, yang sudah memiliki kamera untuk melakukan chatting video ini, masih menarik karena masih banyak ponsel pintar atau PDA yang harganya di atas Rp 6 juta, apalagi jika krisis ekonomi dunia pada kesempatan mendatang mulai berimbas.

Bangunan dasar netbook ini masih belum berubah sejak dikeluarkannya versi perdana, yaitu sudah menggunakan prosesor Intel atom berkecepatan 1,6 GHz. Prosesor atom dirancang untuk hemat energi, semula datang dengan lima varian dari 800 MHz sampai 1,86 GHz yang membutuhkan daya dari 160 mW (miliwatt) sampai 220 mW.

Selain koneksi ke jaringan seluler 3G (termasuk HSDPA), juga koneksi LAN kabel dan WiFi untuk standar 802.11b/g sangat menarik untuk digunakan di luar negeri yang banyak memiliki koneksi WiFi yang gratis. Diperkirakan koneksi 3G dalam waktu dekat juga akan diikuti perusahaan lain seperti Asus dengan produk netbook yang diberi nama Eee PC.

Netbook sangat fenomenal, diperkirakan sampai tahun 2011 akan tersedia lebih dari 50 juta di seluruh dunia. Selain Aspire One, perangkat netbook yang hadir sejak Juni lalu itu adalah seperti OLPC XO-1, One A110, HP 2133 Mini-Note PC, Asus Eee PC, CloudBook, Classmate PC, MSI Wind PC, dan VIA OpenBook. kompas.com


[+/-] Selengkapnya...

Jumat, 19 Desember 2008

"Win32/Conficker.A"

Sepak terjang worm bernama "Win32/Conficker.A" untuk menyebarkan diri di internet makin hebat. Worm yang bisa menyebar sendiri di internet ini mengincar celah keamanan RPC Dcom.

Ciri-ciri komputer Anda terinfeksi Conficker adalah muncul pesan Generic Host Process (GHP) Error secara mendadak di komputer, lalu koneksi internet komputer mati.

Diduga, minimal salah satu komputer di jaringan Anda terinfeksi Conficker dan secara otomatis melakukan scanning ke jaringan lokal, lalu menyebarkan dirinya ke semua komputer yang rentan atau belum di patch.

Serangan yang dibuat virus ini cukup berbahaya. Conficker dapat melumpuhkan System Restore dengan cara mereset "Restore Point" guna mencegah korbannya membasmi virus ini dengan mengembalikan Restore Point.

Conficker akan membuka port random antara 1024 s/d 10.000 dan menjalankan fungsi sebagai web server (HTTP server) di jaringan lokal.

Virus ini akan mencoba menyerang komputer di jaringan yang memiliki celah keamanan RPC Dcom 3 yang belum di patch. Jika berhasil, maka akan terdownload file virus ke komputer korban. Conficker juga akan menyebabkan matinya Internet connection sharing.

Setelah berhasil menginfeksi, Conficker akan melakukan patching pada komputer korban. Tujuannya adalah untuk mencegah infeksi ulang yang menyebabkan komputer tidak stabil sehingga tidak bisa mencari korban baru.

Conficker akan berusaha mendownload file ke beberapa situs yang telah disiapkan daftarnya (250 domain), untuk mempersulit vendor antivirus memblok domain-domain update tersebut satu persatu.

Dikutip dari keterangan tertulisnya, Kamis (18/12/2008), Conficker tidak hanya mengeksploitasi celah keamanan di Windows XP Service Pack 3 dan Windows Server 2003 Service Pack 2. Tetapi Windows Vista dan Windows Server 2008, bahkan Windows 7 Pre Beta juga rentan.

Yang membedakan adalah pop up yang ada pada Windows Vista yakni User Account Control (UAC). Mayoritas pengguna Windows yang awam akan cenderung mengklik tombol [Continue] [Ok] [Yes] [I Agree] dibandingkan [Cancel] [No] tanpa berpikir panjang.

Apalagi jika Pop up UAC ini muncul terus menerus jika di klik [Cancel] dan mengganggu aktivitasnya, maka kemungkinan besar pengguna komputer akan memilih mengklik [Continue] agar Pop Up UAC tidak muncul lagi. Langkah ini justru akan menjalankan virus ini di komputernya. detik.com

untuk trik penanganan awal silahkan baca ini


[+/-] Selengkapnya...

Kamis, 18 Desember 2008

Baterai Lithium-Ion, Kunci Masa Depan Mobil Listrik

Semakin gencarnya pengembangan mobil hibrida dan listrik, nama baterai Lithium-ion juga makin akrab bagi kita. Baterai yang sering disingkat dengan “Li-ion” ini dianggap paling pas untuk sumber daya mobil listrik murni dan hibrida (motor bakar dan listrik).

Daya tarik Li-ion—dibandingkan dengan yang lainnya, seperti NiMH (Nickel Metal Hydride) dan NiCad (Nickel Cadmium) serta timah hitam (lead)—bisa diisi ulang dengan cepat, densitas penyimpanan lebih banyak, dan juga lebih daya. Daya tarik paling besar adalah perbandingan berat dan energi yang dihasilkannya, Li-ion juga unggul. Di samping itu, ia tidak punya efek memori. Sifat terakhir memungkinkan Li-ion bisa diisi kapan saja!

Sebenarnya, Li-Ion tidak hanya digunakan pada mobil listrik atau hibrida, tetapi sudah digunakan pada perlengkapan elektronik yang akrab kita gunakan sehari-hari, antara lain laptop, iPod, HP, MP3 player, PDA, dan Black Berry.

Lithium vs Lithium-Ion
Selain Li-ion, ada juga baterai yang disebut lithium. Jenis terakhir tersebut adalah baterai yang umumnya tidak bisa diisi ulang atau hanya sekali pakai habis, sedangkan Li-ion justru sebaliknya.

Perbedaan lain dari kedua baterai yang sama-sama disebut lithium awalnya itu adalah materi dasarnya. Lithium menggunakan logam murni, sedangkan Li-ion campuran lithium yang jauh lebih stabil dan dapat diisi ulang beberapa ratus kali.

Keunggulan lain dari Li-ion adalah kemampuannya menyimpan energi lebih lama bila tidak digunakan, sedangkan jenis lain akan habis lebih cepat. Meski begitu, bukan berarti Li-ion tidak punya kelemahan. Masalah utama baterai ini adalah keamanan: mudah terbakar atau meledak. Itu terutama bila penanganannya kurang baik. Itu bisa terjadi karena bahan yang digunakan mudah panas.

Komponen utama
Tiga komponen utama Li-ion adalah anoda, katoda, dan elektrolit yang diibuat dari berbagai macam bahan. Yang secara komersial dan yang paling banyak digunakan sebagai anoda adalah grafit. Adapun katoda biasanya salah satu dari tiga bahan berikut, lapisan oksida yaitu lithium cobalt oxide dan lithium iron phosphat, spinel yaitu lithium manganesse oxide, dan titanium disulfide (TiS2) yang materi asli Li-ion. Akibatnya, harga baterai ini awalnya sangat mahal.

Kini harga baterai Li-ion masih mahal. Akibatnya, mobil listrik atau hibrida masin susah dijangkau oleh kebanyakan orang. Sebenarnya, mobil hibrida yang selama ini dibuat oleh Toyota (Prius) dan Honda (Civic) masih menggunakan baterai NiMH. Kemampuan lebih baik dari baterai konvensional yang menggunakan bahan dasar timah hitam.

Toyota sendiri mengaku, faktor yang menyebabkan mobil hibrida mahal adalah baterai. Karena itulah, perusahaan mobil terbesar di Jepang ini terus menggenjot Prius bisa dijual 1 juta per tahun di seluruh dunia agar harganya nanti bisa ditekan.

Dengan makin gencarnya berbagai perusahaan membuat baterai Li-ion, dikabarkan, baik Toyota maupun Honda segera akan beralih ke baterai jenis tersebut. Namun, yang cukup menarik, Mitsubishi yang sudah beberapa kali memamerkan mobil listrik murni di Indoneia, iMiEV, sudah mengguankan baterai Li-ion.

Dengan makin banyaknya perusahaan otomotif menawarkan kendaraan bertenaga listrik dan hibrida (ramah lingkungan), baik mobil maupun motor, membawa harapan baru bagi pengembangan baterai Li-ion. Tak hanya harganya yang diperkirakan akan jadi lebih murah karena diproduksi secara massal, kemampuan kerja makin baik pula.

Kini banyak perusahaan besar dan kecil di negara maju, seperti Jerman, Perancis, Jepang, dan Amerika Serikat, mengembangkan Li-ion. Bahkan, lembaga riset dan perguruan tinggi ikut mengembangkannya. Maklum, selain kendaraan bermotor yang jumlahnya sangat banyak, perlengkapan elektronik pengguna Li-ion.

Seperti sekarang ini, meski harga minyak turun, upaya pengembangan dan pemanfaatan Li-ion makin gencar. Tidak hanya mobil yang ditawarkan dengan tenaga listrik murni atau hibrida, tetapi juga sepeda motor. Malah, pada JMS 2008 yang lalu di Jakarta, produsen juga sudah memajang prototipe motor dan skuter bertenaga listrik.

Di lain hal, penggembangan penggerak, seperti motor listrik untuk menjalankan mobil dan motor, juga semakin maju. Motor listrik mampu menghasilkan tenaga yang besar. Putarannya juga lebih tinggi.

Kemampuan mobil dan motor pun tidak berbeda jauh dibandingkan dengan menggunakan motor bakar. Malah, dalam mengelola atau memanfaatkan energi, mobil dan motor listrik lebih efisien. Penampilan mobil yang murni mengandalkan energi listrik atau baterai Li-ion juga makin menarik, sporty dan gaya.

Teknologi nano
Masalah yang masih menganjal dalam pengembangan Li-ion adalah pembuatannya masih harus dalam bentuk sel-sel dengan jumlah banyak. Padahal, untuk mobil diperlukan ukuran besar agar bisa menghasilkan tenaga yang besar. Ukuran merupakan tantangan yang masih sulit diatasi produsen Li-ion karena ini nanti menyangkut masalah produksi dan akhirnya adalah harga.

Sebagai contoh, Volvo harus menggunakan 3.000 sel Li-ion yang terdiri dari baterai dengan ukuran AA untuk mobil konsepnya, 3CC, yang menghasilkan tenaga 105 PS. Kalau dibuat dengan ukuran besar dengan menggunakan bahan kobalt, menyebabkan unit cepat panas dan selanjutnya menimbulkan kebakaran atau ledakan.

Pengembangan baterai Lithium-ion kini juga mulai memanfaatkan teknologi nano atau mencari materi yang mampu menghasilkan kinerja lebih baik. Berdasarkan hasil penelitian, dengan teknologi nano, Li-ion bisa diisi 10 kali lebih cepat dari baterai sejenis sekarang ini. Meski begitu, baterai ini tetap saja ditemui kelemahannya.

Contohnya, Altarinano, sebuah perusahaan kecil di Reno, Nevada, Amerika Serikat telah menggunakan material elektroda yang disebut titanet berukuran nano. Kemampuannya menghasilkan tenaga 3 kali lebih besar dari Li-ion yang ada sekarang dan bisa diisi penuh hanya selama 6 menit. Masalahnya, kapasitas energinya setengah sel Li-ion normal. Padahal bisa diisi ulang sampai 2.000 kali selama 20 tahun atau empat kali umur baterai Li-ion sekarang.

Kelompok peneliti di MIT (Massachussets Institute of Technology) juga telah berhasil mengembangkan kabel berukuran nano untuk Li-ion ultra tipis dengan densitas energi tiga kali Li-ion biasa, sedangkan di Perancis, Li-ion dikembangkan dengan nanostruktur. Malah, ada para ahli yang mencoba menggunakan emas.

Dengan pengembangan yang gencar tersebut, mobil listrik nantinya bisa memenuhi kebutuhan konsumen, baik dari segi harga, waktu pengisian, maupun jarak tempuh yang makin jauh. Tak kalah penting, selain mengirit energi dan biaya operasional, dipastikan polusi, baik dalam bentuk emisi asap maupun suara, berisik! kompas.com


[+/-] Selengkapnya...

Inspiron Mini 12, Netbook 12 inci Pertama di Dunia

Jika selama ini Anda merasa kurang nyaman dengan layar netbook yang 8,9” atau 10”, sekarang ada pilihan lain. Delll Inspiron Mini 12 namanya. Sesuai namanya, layar LCD WXGA-nya berukuran 12,1” – lega bukan?

“Dell adalah yang pertama yang mengeluarkan netbook berukuran 12”. Sangat ringan dan ditujukan untuk browsing,” ungkap Willy Hendrajudo (Marketing Manager Consumer Business, Dell Asia Pacific Sdn, Indonesia Rep. Office).

Karena fisiknya lebih lebar dari semua netbook yang ada sekarang, keyboard Mini 12 ini juga lebih lebar. “Full sized keyboard,” kata Willy. Namun fasilitas Mini 12 lainnya tak beda dengan netbook lainnya: Webcam 1,3 megapixel, Bluetooth, Wi-Fi 802.11b/g, port VGA-out, port LAN, 3-in-1 card reader, dan tiga port USB. Bedanya yang ini prosesornya beda, yakni Intel Atom Z530. Yang juga berbeda adalah harddisk-nya yang bertipe 1,8”.

Akibat harddisk yang tipis itu, fisik netbook bersistem operasi Windows XP Home Basic ini bisa ditekan sampai hanya 2,4cm. Tipis, mirip MacBook Air. Karena tipis, tentu saja Mini 12 juga ringan. Bobotnya, kata Willy, sekitar 1,42kg. “Ringan, sehingga tidak ada alasan untuk tidak dibawa berpergian,” tukas Willy.

Dari sisi fisik, Mini 12 ini cantik. Casingnya mengilat (tersedia dalam dua pilihan warna: hitam dan putih), tetapi tidak cepat ternoda oleh jejak sidik jari pemegangnya. Sementara itu baterenya diklaim mampu bertahan sampai 4 jam. “Baterenya 3-cell, Tapi ada opsi batere 6-cell,” kata Rudy Sumadi (Business Development Director, Consumer Business, Dell Global B.V. Indonesia Branch).

Dell juga menyediakan storage online berkapasitas 2 – 25 GB secara gratis di Box.net selama 6 bulan bagi pemilik Inspiron Mini 12. Sayangnya, netbook ini cuma dilengkapi dengan RAM maksimal 1GB. “Tidak bisa di-upgrade karena ditanam (built-in). Harddisk-nya pun tidak bisa di-upgrade,” ungkap Willy.

Netbook Dell Inspiron Mini 12 sudah mulai dipasarkan dengan harga mulai US$ 799 (Rp 8,175 juta). Tahun depan, Dell menjanjikan akan merilis versi yang dilengkapi modul 3,5G HSDPA. “Versi dengan embedded modem akan dirilis pada kuartal pertama 2009,” ucap Rudy “Harganya mungkin lebih mahal sekitar US$ 100,” tambah Alex Goh (Director, Consumer Marketing SEA, Dell Global B.V. Singapore Branch). kompas.com


[+/-] Selengkapnya...

Rabu, 17 Desember 2008

Keyboard Kulit

Beberapa waktu lalu kita terperangah melihat netbook Asus Eee PC yang dibungkus kulit. Kini, ada lagi satu produk ‘kulit’! Yang satu ini tidak berupa netbook, tapi keyboard. Diproduksi oleh perusahaan Jepang, keyboard Gokukawa ini seluruhnya terbuat dari kulit. Tuts-tutsnya tampil mewah, mulus dan mengilat. Namun harganya pun luarbiasa, yakni US$ 548. Itu pun untuk sebuah keyboard yang tuts-tutsnya tidak berlabel. Jika ingin lapisan kulit itu diukiri huruf-huruf layaknya tuts biasa, Anda harus membayar lebih mahal, US$ 603.

Maklum semua keyboard ini adalah hasil karya tangan manusia, bukan mesin. Untuk menyelesaikan sebuah keyboard, perajinnya membutuhkan waktu lebih dari 2 minggu. tekno.kompas.com


[+/-] Selengkapnya...

PDF Viewer di dalam Gmail

Pengguna Gmail kian dimanjakan. Kali ini datang dalam dukungan PDF Viewer. Alhasil membuka lampiran berformat PDF tidak harus membuat kita sabar menanti. Kita juga tidak perlu lagi membuka program PDF Viewer khusus seperti Adobe Reader. Sebab pembaca dokumen PDF sudah ditanam ke dalam Google Docs. Pembaca ini cepat, juga punya kemampuan untuk membantu kita mencari apa pun yang kita inginkan di dalam dokumen PDF tersebut.

Enaknya lagi, viewer tersebut menampilkan thumbnail dari halaman-halaman dokumen. Thumbnail bisa digunakan untuk melompat secara cepat di seluruh dokumen. Ditambah lagi ada zoom built-in untuk memperbesar teks dokumen.

Dan jika komputer yang Anda gunakan bersama-sama (sharing) di kantor tidak memiliki Adobe Acrobat atau program PDF viewer lainnya, kita tetap dapat membuka dan melihat lampiran PDF. Yang perlu kita lakukan hanyalah mengklik link View dari dalam Gmail. Jangan kuatir, link Downlink tetap tersedia.

Kali pertama Anda mengklik View, Anda akan diharuskan mendaftar Google Docs (jika belum). Prosesnya sederhana kok. tekno.kompas.com


[+/-] Selengkapnya...

Selasa, 16 Desember 2008

Hutan Gundul Akibat Ulah Cracker

Brazil - Laju penggundulan hutan seakan tak dapat dibendung. Jika seringkali perusahaan kayu dituding sebagai penyebabnya, kini para cracker komputer turut jadi tertuduh di balik makin menipisnya area hutan hujan.

Adalah kelompok pecinta lingkungan Greenpeace yang mengungkap peran para cracker sebagai biang kian terkikisnya hutan Amazon di Brazil. Apa sebabnya?

Rupanya, demi melindungi hutan dari kerusakan, sebagian wilayah di Brazil mengimplementasikan sistem komputer untuk menentukan berapa banyak kayu yang bisa diangkut oleh perusahaan kayu. Perusahaan tak boleh menebang kayu melebihi kuota yang telah ditentukan dalam sistem ini.

Namun demikian, para perusahaan itu tak kurang akal dan mengelabui sistem ini dengan menyewa para cracker. Nah, para cracker ini diminta membobol sistem untuk meningkatkan alokasi kayu yang bisa mereka tebang.

Menurut Greenpeace, aksi para cracker ini menyebabkan kelebihan kuota sebesar 1,7 juta meter kubik kayu dan menimbulkan kerugian ratusan juta dollar. Untungnya polisi berhasil mengungkap skema penipuan tersebut setelah melalui investigasi yang berliku.

Otoritas Brazil pun segera menuntut perusahaan kayu yang terlibat dengan tuntutan raksasa, US$ 833 juta. Sebanyak 202 orang juga bakal diproses secara hukum terkait kasus tersebut. detik.com

[+/-] Selengkapnya...

Awas, Celah Berbahaya di Internet Explorer

Pengguna browser web Internet Explorer versi berapapun pantas waspada dengan ancaman serangan melalui celah keamanan yang baru ditemukan. Sebab, lubang keamanan yang dapat dimanfaatkan untuk menyusupkan program berbahaya untuk mengeksploitasi komputer korban belum diperbaiki sampai saat ini.

Microsoft masih melakukan investigasi terhadap celah kelemahan tersebut dan berupaya mengatasinya. Paket program penambal (patch) darurat bahkan tengah disiapkan di luar paket keamanan yang biasa dirilis secara rutin.

Dalam pemberitahuan di halaman advisory-nya, Microsoft meminta pengguna browser web untuk melakukan pengetatan standar keamanan agar serangan dapat ditekan. Meski ditemukan pada IE versi 7 potensi kelemahan juga mengancam versi sebelumnya.

Sejumlah pakar keamanan dari perusahaan antivirus dan sejenisnya bahkan menyarankan agar untuk sementara pengguna beralih ke browser web lainnya sementara patch dibuat. Kelamahan yang masih terbuka lebar dan belum ditambal seperti ini merupakan "tambang emas" bagi pelaku kriminal untuk melakukan serangan secara bebas.

"Lubang seperti itu dapat dimanfaatkan untuk melakukan kejahatan finansial serius. Itulah yang dikhawatirkan sekarang," ujar Paul Ferguson, insinyur keamanan dari perusahaan antivirus Trend Micro, Senin (15/12).

Melalui celah kelamahan tersebut, pelaku kejahatan cyber dapat mengendalikan komputer agar membuka alamat situs berisi kode berbahaya yang telah disiapkan. Berdasarkan laporan Trend Micro, sebanyak 10.000 situs telah dipakai untuk menyebarkan program jahat memanfaatkan kelemahan tersebut. Sebagian besar merupakan situs berbahasa China dan menyediakan program untuk mencuri password game-game online. kompas.com

[+/-] Selengkapnya...

Senin, 15 Desember 2008

Ketika Hacker Underground Mulai Banci Tampil

Yogyakarta - Maraknya aksi deface alias permak tampilan, yang jejaknya ditinggal terang-terangan di situs korban, menimbulkan satu pertanyaan: "Tamatkah dunia underground di Indonesia?"

Pertanyaan itu pun jadi tajuk diskusi dalam acara Indonesian Security Conference 2008, di Universitas Pembangunan Nasional Veteran, Yogyakarta, Minggu (14/12/2008).

"Dunia underground Indonesia belum tamat, tapi memang sedang kolaps. Hal ini disebabkan karena banyak yang suka publikasi, tampil di permukaan, lebih mengacu pada popularitas atau money oriented," keluh Antok dari Kecoak Elektronik, salah satu peserta underground di diskusi ini.

Anggota dari komunitas underground yang lain, yakni Yogyafree, Batamhacker, Echo, serta Antihackerlink yang baru-baru ini menjadi korban aksi deface, juga mengamini hal tersebut.

Menurut mereka, seorang anggota underground tidak akan muncul ke permukaan. Jika masuk ke suatu server, mereka tidak akan meninggalkan jejak.

Diungkapkan oleh para anggota komunitas underground, terbentuknya komunitas underground ini bertujuan untuk mengenalkan keamanan komputer ke masyarakat umum. Dari situ diharapkan masyarakat dapat menimba ilmu lewat komunitas. detikinet.com


[+/-] Selengkapnya...

Jumat, 12 Desember 2008

Microsoft Tawarkan Skema Spesial untuk Warnet

Microsoft Indonesia meluncurkan pilot program spesial untuk warnet dan penggunanya. Program ini merupakan skema finansial baru untuk lisensi Microsoft Office dan beberapa aplikasi lainnya serta ditambah akses terhadap e-learning (Microsoft e-learning Course/MELC).

Program yang merupakan bagian dari Microsoft Unlimited Potential ini diharapkan tidak hanya dapat membantu warnet dalam membangun bisnisnya, namun juga memudahkan masyarakat untuk mengakses informasi dan materi belajar komputer.

Pasalnya, program e-learning yang ditawarkan diklaim Microsoft dapat menjadi peluang belajar baru bagi semua pengguna internet. Materi yang diberikan melalui kursus online bersertifikasi ini antara lain seputar Microsoft Digital Literacy dan Microsoft Office 2007.

Pilot project untuk program MELC dilaksanakan dengan menggandeng Multiplus dan perusahaan afiliasinya Wiz Game. Salah satu alasan Microsoft menggaet Multiplus sebagai partner perdananya ini karena Multiplus merupakan satu-satunya perusahaan yang bersifat single manajemen yang memiliki 110 cabang di 26 kota yang ada di Indonesia.

"Kita melakukan program ini secara one by one, dan Multiplus sudah memenuhi syarat," tutur Tony Chen, Presiden Director Microsoft Indonesia dalam peluncuran MELC yang berlangsung di Beautika Restoran Jakarta.

Kemitraan keduanya lalu akan digunakan sebagai dasar analisa bagi Microsoft untuk mengembangkan berbagai benefit lain utnuk mendukung pengembangan dunia warnet di Indonesia. detik.com


[+/-] Selengkapnya...

FileAI Mengubah Browser Menjadi File Server

Sudah ada banyak situs yang membantu Anda untuk mengirimkan file ke teman walaupun ukuran file tersebut terlalu besar untuk dikirimkan melalui email. Akan tetapi YouSendit, FileMain dan layanan lainnya yang mirip biasanya membutuhkan Anda untuk mengunggah (upload) file tersebut ke server sebelum dapat mulai diunduh penerima. Untuk menghemat waktu dapat membiarkan teman Anda langsung mengunduh dari komputer Anda dengan FileAI.

Cara kerjanya sangat sederhana, Anda hanya perlu mengunjungi situs FileAI dan klik tombol "Send Files" yang membuka sebuah applet Java yang memungkinkan Anda untuk melakukan drag and drop file ke dalam browser. Setelah selesai Anda hanya perlu mengirimkan URL unik yang Anda terima ke teman Anda untuk mulai mengunduhnya dengan memilih tombol "Receive Files" dan mengetikkan URL yang Anda kirimkan.

FileAI menggunakan protokol yang mirip dengan BitTorrent jadi apabila Anda mengirimkan file ke beberapa orang sekaligus mereka dapat mengunduh data dari beberapa sumber sekaligus untuk meningkatkan kecepatan unduh.

Apabila Anda khawatir dengan keamanan file Anda, FileAI menggunakan enkripsi AES 128 bit untuk mengirimkan file. Anda juga dapat melindungi file Anda dengan sandi dan dapat mengatur berapa kali file dapat diunduh sebelum dihapus. via Download Squad. udaramaya.com

[+/-] Selengkapnya...

Kamis, 11 Desember 2008

Game Mario Bros & Zelda Gratis untuk PC

Game-game keluaran Nintendo hampir selalu laris dan mendapat banyak penghargaan. Salah satu seri game-nya yang paling melegenda adalah Mario Bros. Siapa yang tidak kenal dengan game side scrolling dengan tokoh utama tukang ledeng dan temannya Luigi ini yang dikembangkan Shigeru Miyamoto dengan perusahaannya Nintendo sejak tahun 1983 ini? Semenjak itu versi-versi selanjutnya dari game ini selalu berhasil menarik perhatian gamer sedunia.

Gameplay-nya yang sederhana tetapi selalu menantang walaupun telah dimainkan berkali-kali menjadi inspirasi banyak pengembang game lainnya. Buziol Games Soft adalah salah satu pengembang game independen yang mengambil unsur-unsur dari game Mario Bros untuk membuat berbagai game segar bagi gamer PC. Mereka menyediakan game tersebut untuk dapat diunduh secara gratis yang dapat dimainkan di PC tanpa emulator. Selain itu mereka juga mengadopsi game lain yang juga keluaran Nintendo, yaitu The Legend of Zelda.

Bagi Anda yang ingin bernostalgia dengan game-game keluaran Nintendo, bisa mencoba ketiga game di bawah ini.

Mario Forever 4.1


Mario Forever dibuat mengikuti desain dan cara main game Mario Bros klasik keluaran Nintendo. Anda akan merasakan lingkungan yang mirip Mario Bros lama dengan beberapa penambahan seperti desain yang lebih halus, warna-warna yang terang dan tetap tajam, walau dimainkan dalam tampilan fullscreen. Setiap level disajikan dengan sangat baik dan semakin lama akan semakin sulit dan menantang.

Game ini juga mengemas aplikasi Mario Worker yang dapat membantu Anda membuat level permainan sendiri. Anda dapat menata lingkungan yang ada seperti menambahkan awan, rintangan, level dan cerita sehingga permainan yang Anda buat menjadi lebih hidup. Hasilnya nanti bisa di-unggah dan Anda juga bisa mengunduh level permainan hasil kreasi orang lain.

Download Mario Forever 4.1.

Mario Forever Galaxy 1.8

Game ini dikembangkan setelah Mario Forever dengan gameplay yang berbeda. Genre yang diusung adalah action-shooter dengan sudut pandang dari atas. Dalam game ini gamer akan membantu Mario menyelamatkan seorang putri yang diculik oleh Bowser ke planet lain. Mario tidak sendiri dalam menyelesaikan misi ini, Anda dapat memilih Luigi, Kinopio (makhluk dari kerajaan muschroom) maupun Samus Aran dari game Nintendo yang juga cukup terkenal dari seri Metroid.

Setiap karakter memiliki kemampuan sendiri yang berbeda. Setiap misi akan menggunakan pesawat luar angkasa yang dapat di-upgrade dengan 60 jenis senjata yang berbeda dengan level kekuatan yang dapat ditingkatkan. Dalam game ini kita kan melewati 8 map yang memiliki bos-bos yang kuat.

Download Mario Forever Galaxy 1.8.
Zelda Forever 1

The Legend of Zelda dengan tokoh utama Link di game hasil desain Shigeru Miyamoto sebenarnya memiliki banyak elemen seperti action, adventure, RPG dan puzzle, namun Buziol Games Soft memilih untuk hanya mengambil elemen puzzle yang dikombinasikan sedikit elemen adventure game.

Di game ini pahlawan kecil kita Link akan berusaha menyelamatkan putri Zelda dan kerajaannya dari serangan iblis Sarcophagus. Saat memainkan game ini Anda akan memasuki dunia penuh warna dengan 100 level game yang berbeda, map yang luas, penuh rahasia dan diiringi musik yang mendukung suasana bermain.

Di setiap level kita akan didorong untuk memecahkan berbagai puzzle dan rintangan yang akan semakin mengasah otak kita.

Download Zelda Forever 1


Jika, game-game di atas masih kurang , Anda bisa mengunjungi situs-situs yang menyediakan berbagai game klasik yang terkenal pada zamannya, gratis dan bisa langsung Anda mainkan di PC seperti di bawah ini:

* http://www.bestoldgames.net/eng/
* http://www.squakenet.com/
* http://www.dosgames.com/
* http://www.abandonia.com/
* http://www.oldgames.nu/
* http://www.gamingdale.com/
* http://www.freeoldies.com/index.php
* http://www.oldschooldos.com/
* http://www.oldgames.se/
(sumber : udaramaya.com)

[+/-] Selengkapnya...

Dinilai Bantu Teroris, Google Earth Terancam Dilarang

Mumbai - Serangan brutal teroris di Mumbai, India, baru-baru ini ditengarai terjadi berkat bantuan teknologi, termasuk dengan layanan peta online Google Earth. Gerah dengan hal tersebut, seorang pengacara di India pun menggugat Google Earth agar dilarang di negeri itu.

Pengacara bernama Amit Karkhanis itu beralasan, para teroris yang melek teknologi senang memanfaatkan Google Earth untuk merencanakan serangan.

Ia mendaftarkan gugatan hukum tersebut di Mumbai High Court dengan tuduhan Google Earth menolong teroris karena menyediakan gambar target secara jelas. Jikalaupun tak dilarang, Karkhanis menyarankan agar Google Earth tidak menayangkan obyek vital yang ada di India.

Berbagai fasilitas krusial India memang nampak jelas di Google Earth sehingga dikhawatirkan memicu teroris untuk menghantamnya dan menimbulkan akibat fatal. Misalnya saja fasilitas nuklir Bhabha Atomic Research Centre (BARC) di wilayah Mumbai, yang nampang dengan jelas di Google Earth.

Beberapa kasus sudah menunjukkan teroris pernah memanfaatkan Google Earth untuk meyelidiki target serangan. Tahun lalu misalnya, basis militer Inggris di Irak pernah diserang oleh teroris yang menggunakan Google Earth dalam melihat detail bangunan di sana. detik.com


[+/-] Selengkapnya...

Rabu, 10 Desember 2008

Google Membuat Browser Jadi OS dengan Native Client

PC modern dapat melakukan milyaran kalkulasi per detik, akan tetapi aplikasi web hari ini hanya dapat mengakses sebagian kecil dari sumber daya komputasi ini. Untuk memaksimalkan potensi aplikasi web, Google merilis Native Client dalam lisensi open source, teknologi yang memungkinkan para pengembang untuk menggunakan sumber daya komputasi PC penuh tidak peduli browser atau OS apapun yang dipakai.

Google percaya bahwa kemampuan browser untuk mengoperasikan code berkecepatan tinggi dalam browser akan mengantarkan banyak keuntungan bagi para pengguna dan pengembang. Bayangkan apabila Anda memiliki sebuah situs photo sharing dan ingin memungkinkan pengunjung memanipulasi foto tanpa meninggalkan situs.

Hari ini Anda dapat melakukan hal ini dengan kombinasi JavaScript dan pemrosesan di sisi server. Akan tetapi solusi ini menyebabkan pertukaran data dalam jumlah besar dari pengunjung ke server, sering kali memberikan respon yang lamban bagi pengguna yang hanya ingin melakukan beberapa perubahan sederhana.

Dengan Native Client, pemrosesan foto dapat dilakukan di desktop, melahirkan aplikasi yang jauh lebih responsif karena transfer data yang minimal. Extension ini juga dapat membantu aplikasi apapun yang membutuhkan kapabilitas grafik besar.

Sebagai pembuktian konsep, Google telah merilis dua buah demo, salah satunya dapat mengoperasikan Quake di dalam browser. Apabila ingin mencoba extension yang berukuran sekitar sekitar 88MB ini, kunjungi situs Native Client di Google Code.

Sudah bukan rahasia lagi bahwa Google berusaha menyaingi dominasi Microsoft dengan caranya sendiri — membawa semua aplikasi ke dalam browser seperti Google Docs untuk menggantikan Microsoft Office, Gmail juga semakin hari semakin kaya fitur untuk menyaingi Outlook. Produk terbaru Google ini juga merupakan satu lagi langkah signifikan untuk dunia web, membuat browser seolah-olah berperan sebagai sistem operasi penuh yang mampu menggunakan seluruh sumber daya komputer. Fakta bahwa pengembang juga hanya perlu menulis sebuah aplikasi sekali saja untuk banyak browser populer seperti Firefox, Safari, Opera dan Chrome juga tentunya sangat membantu.

Mungkinkah dalam beberapa tahun ke depan, sebuah sistem operasi penuh seperti Windows sudah tidak dibutuhkan lagi? Apakah dalam waktu dekat kita akan dapat memainkan game seperti World of Warcraft di dalam browser? Tinggalkan pendapat Anda melalui komentar di bawah ini.udaramaya.com


[+/-] Selengkapnya...

Adobe Kembangkan Zoetrope, Mesin Waktu Internet

Begitu banyak informasi tersedia di web yang dapat diakses hanya dengan beberapa klik, namun jika kita melihat jauh ke belakang, dulu keadaannya tidak semudah ini. Cerita dan tulisan blog mungkin diarsipkan, namun informasi lainnya biasanya hilang. Sebagai contoh, Anda tidak akan kesulitan mencari peringkat buku di Amazon hari ini, namun keadaan akan lebih sulit jika Anda mencari peringkat minggu lalu. Sebuah alat yang bernama Zoetrope didesain untuk menemukan informasi seperti itu, memungkinkan pengguna berselancar kembali ke masa lalu.

Proyek lainnya seperti Internet Archive sudah menyimpan riwayat dari sebuah situs. Namun Mira Dontcheva, seorang peneliti di Advanced Technologies Lab Adobe System yang mengembangkan Zoetrope mengatakan bahwa alat baru ini dirancang untuk memudahkan pencarian data masa lampau semacam ini. "Memiliki akses ke informasi masa lalu dapat membantu kita menulis cerita-cerita yang lebih menarik tentang apa yang terjadi di sekitar kita," kata Dontcheva.

Seorang pengguna dapat kembali ke masa lalu dengan menggunakan Zoetrope melalui beberapa cara. Cukup tarik scrollbar di bagian bawah browser untuk melihat layar situs tersebut satu hari, satu jam atau bahkan sebulan yang lalu. Atau jika pengguna tertarik untuk mencari informasi seperti harga dari produk tertentu, ia dapat menempatkan sebuah "lensa" di bagian halaman tertentu untuk melihat perubahan harga benda tersebut.

Seorang pengguna yang berpengalaman dapat melakukan analisa yang lebih mendalam. Sebagai contoh, jika diatur dengan benar, Zoetrope dapat mengidentifikasi pergerakan harga naik atau turun dan menunjukkan hasilnya pada sebuah grafik. Anda juga dapat menarik beberapa buah lensa pada situs yang berbeda dan mensinkronisasikannya untuk membandingkan dua kejadian masa lampau yang berbeda.

Sebagai contoh, seorang pengguna dapat menggunakan satu lensa untuk memantau informasi cuaca dan lensa lainnya untuk memantau figur kehadiran penonton dalam sebuah bioskop. Dengan melihat kedua buah lensa terus berubah seiring berjalannya waktu, Anda dapat melihat korelasi antara cuaca dan tingkat okupansi bioskop.

Namun sistem ini masih terbatas, mengingat tidak banyak data yang tersedia. Untuk menguji alat ini, peneliti memilih 1.000 situs yang paling sering diperbaharui dan menyimpan informasi yang ditangkap setiap satu hingga empat jam.

Menggunakan Zoetrope untuk meliput seluruh web membutuhkan data, kata Eytan Adar, seorang siswa PhD di University of Washington yang juga terlibat dalam penelitian tersebut. Ia telah meneliti seringnya pengguna akan memeriksa sebuah situs untuk mendapatkan update baru untuk menentukan seberapa seringnya Zoetrope mengumpulkan data dari berbagai situs web untuk mengurangi data yang perlu disimpan.

Kris Carpenter yang bertanggung jawab mengarsipkan halaman web di Internet Archive sangat antusias dengan alat baru ini. "Ini merupakan lompatan besar," katanya sembari menambahkan bahwa Zoetrope dapat digunakan sebagai aplikasi tersendiri atau sebagai bagian dari sebuah browser. Carpenter juga mengatakan bahwa Internet Archive sangat tertarik untuk berbagi data dengan peneliti Zoetrope.

Dontcheva dari Adobe mengatakan sebelum Zoetrope dirilis, timnya berusaha mengembangkan fitur tambahan untuk memungkinkan penggunaan yang lebih mudah dan kuat. "layarnya juga masih terus berevolusi," kata Dontcheva. udaramaya.com


[+/-] Selengkapnya...

Selasa, 09 Desember 2008

Berkebun di Atap Mobil

OKINAWA - Tak perlu riset dan biaya produksi miliaran rupiah untuk menciptakan mobil ramah lingkungan atau green car. Menurut produser musik dari Pulau Okinawa, Jepang, Mitsuji Chinen, setiap orang bahkan bisa menjadikan mobilnya sebagai green car. Dia mencontohkan dengan menanam rumput di atas atap mobilnya. Proyek green car ala Chinen itu hanya butuh pelapis antiair, media tanam dari serabut kelapa, dan tentu saja rumput. Dalam tempo empat bulan, rumput di atas atap Toyota Starlet milik Chinen tumbuh 10 cm.

Selain tampilan mobilnya menjadi istimewa, lapisan rumput di atas atap membuat mobil Chinen semakin nyaman dan "dingin" saat dikendarai. Kini, dia tak butuh lagi memasang air conditioning (AC) terlalu lama, saat musim panas. Di luar urusan mobil, kreatifitas Chinen menanam rumput di atap mobil membuat namanya dikenal di seluruh kota sebagai duta baru untuk pelestarian lingkungan. "Saya bermimpi ada sejengkal rumput di setiap bus dan taksi di Jepang untuk mengurangi global warming," ucapnya. jawapos.com


[+/-] Selengkapnya...

Sun Rilis JavaFX, Bersaing dengan Flash & Silverlight

Sun telah secara resmi meluncurkan JavaFX 1.0, sebuah framework pengembangan Rich Internet Application (RIA) berbasiskan platform Java. Melalui JavaFX Sun berharap dapat kembali mendorong popularitas Java dan bersaing dengan Flash dan Silverlight. JavaFX menawarkan dua janji besar:

1. Menjadi pondasi untuk mengoperasikan rich internet applications dengan tampilan menawan
2. Bahasa pemrograman baru bernama JavaFX script yang dirancang untuk lebih mudah daripada Java tradisional

Sun pertama kali memperkenalkan JavaFX di konferensi JavaOne tahun lalu. Sejak saat itu Sun telah meningkatkan teknologi tersebut secara signifikan dan memperkenalkan beberapa fitur baru. Salah satunya adalah memungkinkan pengguna untuk membawa applet JavaFX dari dalam browser ke desktop sehingga dapat dipakai tanpa browser. Sun telah mengintegrasikan JavaFX secara penuh ke dalam Java RunTime dan mendorong instalasi JavaFX kepada pengguna secara aktif melalui Java update system. Langkah ini memungkinkan Sun untuk memanfaatkan jumlah pengguna Java yang besar untuk mendorong komponen JavaFX yang baru kepada pengguna.

Saat ini JavaFX hanya tersedia untuk Windows dan Mac OS X. Sun masih belum mengatakan kapan JavaFX akan tersedia untuk pengguna Linux.

Sun percaya bahwa melalui Java yang cross platform, JavaFX pada akhirnya akan dapat dipakai di berbagai macam alat termasuk desktop, browser dan alat-alat portabel. Ponsel pintar juga semakin hari menjadi platform yang semakin penting untuk teknologi RIA. Semakin hari pengguna semakin menginginkan aplikasi canggih yang dapat dipakai di ponsel dan para pengembang juga mencari cara terbaik untuk menulis aplikasi yang dapat dipakai di semua platform.

Adobe juga tampaknya berpendapat sama, beberapa bulan lalu mengumumkan Flash 10 untuk mobile.

Walaupun Java pada umumnya banyak dipakai di industri mobile, Sun tetap tidak saja tidak berhasil mengantarkan Java mencapai tingkat dominasi seperti JavaScript di internet. Masih belum jelas apakah Sun dapat mengatasi masalah ini dan membawa JavaFX ke semua platform mobile. (via ArsTechnica). udaramaya.com


[+/-] Selengkapnya...

Senin, 08 Desember 2008

YouTube Kini Tampilkan Video High Definition

Setelah mencoba untuk menampilkan video dengan resolusi tinggi selama hampir setahun, kini YouTube mulai menampilkan video dengan kualitas high definition (HD), setidaknya untuk beberapa video yang di-upload dengan kualitas tersebut. Sekitar awal bulan ini sudah ada gosip yang mengatakan kalau YouTube sedang menguji fitur tersebut, tapi kabarnya sekarang fitur ini sudah tersebar luas.

Ditambah lagi dengan format widescreen dan datangnya film layar perak, YouTube terus berevolusi menjadi situs video internet berkualitas tinggi. Kini kita hanya memutuhkan internet berkecepatan tinggi untuk menggunakan semua fitur yang ditawarkan.

Fitur baru ini memang belum disinggung dalam blog YouTube, tetapi orang-orang mulai melihat fitur baru tersebut pada Twitter kemarin pagi. Anda dapat menemukan sejumlah video HD pada YouTube dengan menggunakan kata kunci "HD" pada pencarian YouTube.

Pada awalnya YouTube hanya menampilkan link "watch in higher quality" untuk video-video yang di-upload dalam kualitas HD seperti gambar di atas. Sebelumnya pengunjung hanya dapat menonton versi HD apabila secara manual menambahkan "&fmt=22" pada sebuah URL YouTube dan versi HD hanya akan ditampilkan apabila video tersebut tersedia dalam kualitas yang diminta.

Pilihan menonton dalam kualitas HD hanya muncul pada video di situs YouTube sendiri dan bukan video yang di-embed, tetapi kabarnya kualitas video HD di YouTube dapat menyaingi kualitas video yang ditawarkan berbagai situs rivalnya seperti Vimeo.

Sebagai perbandingan, coba anda lihat dua potongan gambar video dari Nicolas Charbonnier di bawah ini. Anda juga bisa mengunjungi video ini untuk melihat contoh video YouTube dengan kualitas HD. udaramaya.com


[+/-] Selengkapnya...

Acer Janjikan Smartphone untuk Kuartal 1 2009

Walaupun kondisi perekonomian sedang sulit, Acer tetap optimis dapat bertumbuh pada tahun 2009. Perusahaan tersebut memprediksikan penjualan laptopnya meningkat 15-20% selama tahun 2009 dan total pendapatan meningkat 25-30%. Selain itu Acer juga optimis terhadap pasar ponsel pintar dan walaupun sempat terjadi kebingungan internal, Acer secara resmi mengatakan kalau mereka akan meluncurkan ponsel pintar bermerek Acer pertama pada kuartal pertama tahun depan.

Pengembangan ponsel pintar Acer ini sebenarnya bisa ditebak saat mereka mengakuisisi salah satu produsen ponsel pintar Taiwan "E-Ten Information System." Proses akuisisi telah selesai bulan September kemarin dan para pengamat pasar memperkirakan kalau ponsel pintar merek Acer akan luncur akhir tahun ini.

Walaupun begitu perwakilan Acer mengatakan kalau waktu peluncuran yang lebih masuk akal adalah kuartal pertama 2009, dimulai dari Eropa Barat dan Rusia disusul daerah lainnya. Tapi, masih juga terdapat pernyataan membingungkan yang muncul dari JT Wang yang baru-baru ini mengatakan kalau peluncuran akan dilakukan selambat-lambatnya pada tahun 2009, bersamaan dengan proses negosiasi Acer dengan penyedia jasa selular global.

Menindak lanjuti komentar Wang, Acer telah mengklarifikasikan kalau mereka akan secara resmi meluncurkan ponsel tersebut pada kuartal pertama 2009, walaupun tidak memberikan detil spesifik pada daerah mana.

Wang sendiri percaya kalau segmen ponsel pintar akan menjadi faktor pendorong pertumbuhan utama bagi perusahaan dalam waktu 3-5 tahun ke depan. Acer juga telah berencana untuk menambah staf pada divisi ponsel pintarnya hingga mencapai 500 orang, termasuk 200 yang ditransfer dari divisi R&D E-Ten.

Menurut salah seorang sumber dari perusahaan, Acer mengambil alih pengembangan ponsel pintar, sementara E-Ten lebih fokus kepada pengembangan alat penelusur saham secara real-time, segmen pasar di mana E-Ten mendapuk kesuksesan pertamanya pada akhir 1990an.udaramaya.com


[+/-] Selengkapnya...

Sabtu, 06 Desember 2008

Instant Messaging 3D dengan Cooee

Sebuah startup asal Jerman meluncurkan Club Cooee , sebuah aplikasi 3D instant messaging dalam tahap beta tertutup yang tidak mengecewakan. Layanan ini merupakan gabungan antara aplikasi instant messaging/chat tradisional seperti Yahoo Messenger dan jejaring sosial 3D seperti Second Life yang memungkinkan pengguna untuk berbincang menggunakan avatar 3D untuk mengekspresikan emosi dan berbagi foto dan link secara visual.

Aplikasi ini memiliki tampilan menarik dengan user interface yang intuitif dengan grafik cantik. Setiap pengguna dapat memilih avatar 3D untuknya sendiri. Pengguna memiliki banyak pilihan dengan bentuk fisik yang berbeda dan membeli baju-baju yang tersedia di dalam game dengan menggunakan kredit Club Cooee. Lihatlah video di bawah ini untuk melihat demonstrasi Club Cooee.



Setiap pengguna dapat bertemu malalui private chat atau sebagai grup di sejumlah ruangan publik yang didesain seperti restoran virtual dan ruang rapat. Setiap pengguna juga diberikan ruangan khusus di mana mereka dapat mendandani diri mereka sendiri sedang sejumlah barang yang tersedia di dalam game seperti televisi dan perabotan.

Untuk strategi penguangan situs ini memungkinkan pengguna membeli kredit tambahan untuk membeli barang-barang virtual dan juga menikmati layanan premium. Penemunya Alexander Jorias mengatakan bahwa layanan ini berencana untuk mendapatkan pemasukan melalui partner B2B juga melalui iklan standar.

Walaupun sejauh ini aplikasinya tampak mengagumkan, Club Cooee juga memiliki sejumlah faktor yang perlu mereka perbaiki. Sebagai contoh mereka tidak memiliki cara untuk berbincang tanpa menginstal aplikasi Club Cooe. Anda tidak dapat mengirimkan pesan kepada pengguna melalui SMS atau melalui layanan instant messaging lain seperti meebo.

Aplikasi ini memiliki tampilan unik tanpa memiliki jendela di desktop yang mungkin membingungkan pengguna pada awalnya. Dan akhirnya, saat ini ia hanya hadir dalam versi Windows.

Club Clooee juga akan menemui sedikit kompetisi. Kita tidak sedang kekurangan dunia virtual, dengan penawaran seperti Second Life, Small Worlds, Journeys. Microsoft dan Sony juga akan merilis dunia virtualnya sendiri dalam waktu dekat ini. udaramaya.com


[+/-] Selengkapnya...

Facebook Connect & Google Friend Connect

Minggu ini adalah minggu bersejarah untuk web di mana dua raksasa internet merilis dua solusi yang berpotensi mengubah seluruh internet menjadi situs jejaring sosial raksasa. Facebook merilis Facebook Connect sedangkan Google merilis Google Friend Connect, kedua-duanya memungkinkan situs pihak ketiga untuk menerima pengunjung yang sudah memiliki akun Facebook dan Google tanpa perlu membuat akun baru khusus untuk situs tersebut.
Baik Google Friend Connect maupun Facebook Connect bertujuan untuk mempromosikan penggunaan satu identitas digital di seluruh web. Perbedaan utama dari kedua solusi ini adalah apabila Facebook Connect hanya memungkinkan pengguna untuk login dengan akun Facebook saja, sedangkan Google Friend Connect memungkinkan pengguna untuk menggunakan akun Google, Yahoo, AOL atau OpenID tanpa perlu membuat profil baru lagi di situs tujuan.

Sebagai tambahan, situs-situs yang menggunakan Friend Connect juga secara otomatis mendapatkan kapabilitas untuk menggunakan aplikasi-aplikasi OpenSocial, menjadikan situs mereka tempat yang lebih sosial.

Di bawah ini adalah video demonstrasi yang memperlihatkan cara kerja Google Friend Connect:

Sedangkan untuk Facebook Connect, saya sudah membahas sedikit tentang cara kerja Facebook Connect beberapa bulan lalu. Secara garis besar Facebook Connect memberikan dua keuntungan:

1. Memudahkan pengguna untuk menggunakan identitas tunggal di web
2. Memudahkan pengguna untuk berbagi pengalaman web dengan teman-temannya

Keunggulan dari menggunakan Facebook Connect saat ini adalah pemilik situs dapat menggunakan data hubungan teman yang sudah dimiliki pengunjung melalui Facebook, sedangkan Google Friend Connect mendukung lebih banyak jenis identitas online sekaligus memungkinkan pemakai untuk menanamkan aplikasi Open Social di situsnya.

Apabila tertarik untuk mempelajari lebih lanjut tentang Google Friend Connect kunjungi situs http://www.google.com/friendconnect. Informasi lebih lanjut tentang Facebook Connect dapat Anda dapatkan di sini. udaramaya.com

[+/-] Selengkapnya...

Robot 'Belalang' Bantu Misi Luar Angkasa

Inovasi terhadap teknologi robot memang tak pernah berhenti. Seperti yang dilakukan oleh seorang mahasiswa University of Bath, Inggris, Rhodri Armour yang menciptakan sebuah robot yang mampu melompat layaknya belalang dan berputar-putar seperti sebuah bola.

Robot yang dinamakan 'jollbot' itu diharapkan dapat membantu mengeksplorasi misi luar angkasa. Kemampuannya melompat, berputar, dan bergulung akan mampu mengatasi rintangan di medan dengan permukaan yang tak rata.

Seperti dilansir Sciencedaily, Jumat (5/12/2008) pengembangan Jollbot pada awalnya, masih terbentur pada pembuatan desain kaki robot yang sangat kompleks.

Armour menggunakan roda pada setiap kaki Jollbot, tapi penggunaan roda membuat gerakan Jollbot menjadi terbatas. Untuk mengatasi hal itu, Armour akhirnya mendesain kaki seperti belalang. Menurut Armour, desain kaki robot yang mampu melompat seperti belalang memerlukan biaya yang sangat mahal, dengan sistem yang rumit.

"Di masa lalu memang sudah ada robot yang mampu melompat atau robot yang mampu berputar, tapi ini adalah robot yang mampu melakukan keduanya," ujar Armour.

Jollbot di desain seperti sangkar burung berongga besar berbentuk menyerupai bola yang memungkinkannya menggelinding. Robot itu juga sangat fleksibel dan kecil, dengan berat kurang dari satu kilogram. okezone.com


[+/-] Selengkapnya...

Jumat, 05 Desember 2008

Semut Super Mulai Serang Eropa

KOPENHAGEN - Sebuah spesies semut yang biasa berdomisili di wilayah Laut Hitam kini mulai menyerbu ke lebih dari 100 wilayah bagian di Eropa. Bahkan pergerakannya saat ini sedang menuju barat dan Asia.

Menurut para ilmuwan, jika spesies semut super ini tidak dihalau maka mereka akan terus melaju ke wilayah-wilayah lain seperti Jerman, Skandinavia dan Inggris Raya. Bahkan tidak lama lagi, aksi mereka akan menginvasi seluruh belahan bumi.

Serangga super tersebut diketahui bernama Lasius Neglectus, spesies semut yang rela membunuh sesama semut lainnya untuk bisa menguasai wilayah baru. Bahkan disinyalir, spesies yang ditemukan pertama kali pada tahun 1990 di Hungaria ini, telah berhasil memasuki wilayah Asia.

"Penyebarannya yang secara merata di wilayah Eropa dan Asia merupakan bukti nyata bahwa serangga ini merupakan bahaya yang akan mengancam seluruh wilayah di dunia," ujar salah satu ilmuwan, seperti dikutip melalui Live Science, Kamis (4/12/2008).

Perkembangan spesies yang begitu pesat ini dikarenakan semut merupakan hewan yang mampu beradaptasi. Semut urban, misalnya, mereka memiliki kemampuan beradaptasi dengan panas yang menyengat sehingga mereka bisa hidup di kota-kota. Ilmuwan memprediksi terdapat sekira 20.000 spesies semut berbeda di dunia. Bahkan jumlah semut yang ada di Amazon diprediksi empat kali lipat lebih banyak ketimbang jumlah hewan seperti burung, reptil, mamalia dan amfibi, yang ada di sana.

Ketika semut-semut tersebut menempati lokasi baru maka saat itu pula aksi mereka akan terlihat sangat agresif, bahkan cenderung merusak komunitas flora dan fauna di daerah tersebut. okezone.com


[+/-] Selengkapnya...

Kamis, 04 Desember 2008

EU Terapkan Cybercrime Early Warning System

Para penjahat yang sering beraksi di dunia maya, sebentar lagi ruang geraknya akan semakin dipersempit. Pasalnya, negara-negara di Eropa akan memasang sistem peringatan dini terkait cybercrime.

Kejahatan internet atau cybercrime memang semakin berbahaya akhir-akhir ini. Mulai dari pengguna pribadi hingga perusahaan besar pernah merasakan kejahatan yang dilakukan di ranah maya. Untuk itulah, Komisi Uni Eropa (EU) akan menggelontorkan Cybercrime Alert System.

Dilansir melalui Softpedia, Rabu (3/12/2008), badan hukum uni Eropa akan mengalokasikan dana sekira USD386,430 untuk mengembangkan sistem peringatan yang akan memberikan informasi dini terkait cybercrime kepada lembaga tersebut. Informasi yang dimaksud seperti pencurian data pribadi dan nomor rekening keuangan secara online di lebih dari 27 negara yang tergabung dalam EU.

Dengan mekanisme tersebut, pihak keamanan akan mengadakan pencarian hard drive pelaku kriminal dengan intensif secara jarak jauh melalui jaringan internet. Strategi ini hampir sama dengan langkah yang dilakukan para polisi cyber untuk menemukan dan melacak aktivitas ilegal di dunia maya, hanya saja sifatnya lebih intensif.

"Langkah yang kami lakukan juga akan meningkatkan kerja sama di antara negara EU, baik kerja sama operasional maupun pertukaran informasi terkait kejahatan dunia maya. Kami menginginkan langkah pemberantasan yang lebih efisien maka dari itu kami harap semua anggota dapat menunjukkan komitmen dan keseriusannya dalam kerja sama ini," ujar Vice President Uni Eropa jacques Barrot. okezone.com


[+/-] Selengkapnya...

Rabu, 03 Desember 2008

Asus Wireless Portable SP-BT23, Speaker Nirkabel

Pernah terbayang di benak Anda memiliki speaker yang praktis dibawa ke mana saja untuk mendengarkan suara dari PC, notebook maupun ponsel, bahkan tanpa kabel? Ya itulah speaker wireless, seperti Asus Wireless Portable SP-BT23 ini.

Produk dari pabrikan yang terkenal dengan motherboard-nya ini begitu ringan (400 gram). SP-BT23 ini dilengkapi koneksi audio via Bluetooth standar A2DP (Advanced Audio Distributed Profile) yang kini banyak diadopsi ponsel.

Proses penghubungan (pairing) speaker dengan peranti audio ber-Bluetooth sangat mudah. Namun hanya diijinkan maksimal 2 peranti yang terhubung ke SP-BT23 ini.

Meski didesain untuk penggunaan secara Bluetooth, speaker ini dapat dikoneksikan ke peranti lain (iPod atau PC) via kabel. Sayang kabel standar yang disertakannya terlalu pendek.

Sebagai sumberdaya digunakan adaptor. Namun agar dapat digunakan di mana saja, fungsi adaptor bisa diganti dengan empat batere tipe AA.

Asus juga menggunakan sistem Twin-Port Double-Bass agar daya bass lebih mantap. Sayangnya suara menjadi melengking, kurang nyaman pada volume maksimal. Bentuk speaker yang mirip alat cukur janggut juga memungkinkan arah suara dipentalkan ke dinding agar efek ”luas” lebih tercipta, kendati tetap tidak bisa dibandingkan dengan speaker model desktop. kompas.com


[+/-] Selengkapnya...

Januari 2010, Semua Kartu Kredit Harus Pakai Chip

Mulai tahun 2009, Bank Indonesia (BI) pada 2009 akan mengeluarkan regulator baru bagi bank dalam menerbitkan kartu kredit. Nantinya, setiap kartu kredit harus menggunakan chip, tidak menggunakan magnetic stripe seperti yang ada sekarang.

"Saat ini regulasi sedang dalam proses, paling lambat 2009 akhir regulator ini akan diberlakukan. Diharapkan pada Januari 2010, semua kartu kredit telah menggunakan chip," kata Direktur Direktorat Akunting dan Sistem Pembayaran BI Murni Astuti, di sela-sela seminar Peningkatan Efisiensi dalam Penyelenggaraan E-money, di Gedung BI Jakarta Rabu (19/11).

Menurut Murni, penggunaan chip pada kartu kredit lebih aman karena data-data yang ada didalamnya telah di-encript sehingga tidak mudah dicuri. Sebab, kejahatan yang selama ini terjadi pada kartu kredit adalah pencurian data untuk digunakan bertransaksi tanpa sepengetahuan pemiliknya.

Saat ini BI telah menginstruksikan kepada bank-bank untuk mengurangi dan membatasi penerbitan kartu kredit kepada nasabah dan mempercepat migrasi penggunaan kartu kredit menggunakan chip ini. Berdasarkan data yang dikeluarkan BI, jumlah pengguna kartu kredit saat ini mencapai 10 jutaan, bahkan untuk kartu debet dan ATM mencapai 35 jutaan. Selian kartu kredit, chip ini nantinya juga diberlakukan pada kartu debet dan kartu ATM. kompas.com


[+/-] Selengkapnya...

Social Inter-Networking dengan Power

Persaingan untuk menemukan layanan sinkronisasi antar situs telah berlangsung sejak situs jejaring sosial mulai mendunia beberapa tahun lalu. Hari ini, setelah beroperasi di bawah radar selama beberapa tahun terakhir dan beranggotakan 5 juta pelanggan, Power.com mengumumkan peluncuran global dengan klaim: "platform kami akan menembus semua pembatas antara situs jejaring sosial dan memungkinkan pengguna untuk mengsinkronisasikan login, konten, pesan dan teman."

CEO Steve Vachani menjelaskan bahwa "sosial adalah mengenai orang, bukan tempat; kami membuat 'di mana' menjadi tidak relevan."
Apa itu Power?

Power adalah sebuah platform yang memungkinkan pengguna situs jejaring sosial untuk mengsinkronkan profil, konten, pesan dan teman dari berbagai situs sosial yang berbeda. Saat ini, Power telah dapat bekerja dengan Facebook, Hi5, MSN , MySpace dan Orkut . LinkedIn rencananya akan bergabung sebelum akhir tahun ini sementara Twitter, Flickr, Hotmail, Yahoo, Gmail, AOL, Skype juga yang lainnya diharapkan menjadi bagian dari Power awal tahun 2009 nanti.

Menurut Vachani, apa yang tidak akan dilakukan Power adalah menjadi tempat online bagi para pengguna untuk mengirimkan serta menerima update, "kami ingin para pengguna tetap menggunakan situs yang sedang mereka gunakan sekarang," kata Vachani.
Cara Kerja Power?
Sekali Anda mendaftarkan situs jejaring sosial Anda di Power, Power akan memperlihatka
n semua konten milik Anda dari berbagai situs yang terdaftar seperti teman, instant messaging (IM), e-mail, foto serta data. Home page Anda akan memiliki tiga modul yaitu profil, pesan dan daftar teman Anda. Power menggunakan teknologi yang dinamis jadi setelah Anda login, semuanya akan disajikan kepada Anda secara real time.

Jika Anda ingin membalas pesan, Anda dapat melakukannya dari dalam Power melalui komponen yang disebut 'Power Communicator' yang dapat mengirimkan pesan ke Facebook, MSN, MySpace, Gmail — atau semuanya sekaligus, atau Anda juga dapat melakukan hal ini melalui daftar teman Anda.
"Profile Syncing" memungkinkan Anda untuk mengubah profil pada saat menggunakan Power dan memberikan Anda pilihan untuk memperbaharui profil di semua situs jejaring sosial yang didukung Power. udaramaya.com

[+/-] Selengkapnya...

Digerus Rubah Api, IE Kian Melempem

Browser Mozilla Firefox makin berkibar. Berdasarkan data terbaru dari biro penelitian Net Applications, Firefox menapak naik dengan menguasai 20,78 persen pangsa pasar browser pada bulan November, naik dari angka 19,97 persen di bulan Oktober.

Firefox sukses menggaet user yang sebelumnya mengandalkan Internet Explorer (IE) besutan Microsoft.

Pasalnya, masih menurut data Net Applications, pangsa pasar IE kini menurun di bawah 70 persen untuk kali pertama sejak 1998. IE sekarang menguasai 69,8 persen pangsa pasar dari sebelumnya 71,3 persen di bulan Oktober.

Padahal di masa jayanya di 2003, IE pernah begitu dominan dengan menguasai sekitar 95 persen pasaran browser. Penurunan pangsa pasar IE ini disinyalir juga terkait musim liburan di AS dimana banyak perusahaan libur. Sebab IE banyak dipakai oleh kalangan perusahaan.

Adapun browser lainnya menunjukkan tren peningkatan. Apple Safari misalnya kini punya pangsa 7,13 persen dan Google Chrome sebesar 0,83 persen dari yang sebelumnya 0,74 persen.

Sementara pangsa pasar Opera mengalami penurunan dari yang sebelumnya 0,75 persen menjadi 0,71 persen saja. detikinet.com


[+/-] Selengkapnya...

Selasa, 02 Desember 2008

Mercy Buat Mobil tanpa Bensin

Inilah kabar sangat menarik. Tujuh tahun mendatang, perusahaan mobil Jerman Mercedes, alias Mercy, bertekad mengakhiri keharusan adanya bensin sebagai bahan bakar pada mobil buatannya. Sebagai ganti bensin, mobil-mobil Mercy akan memanfaatkan bahan bakar alternatif yang lebih ramah lingkungan

Selain mobil listrik yang bebas emisi dan berbahan bakar fuel gas, saat ini Mercedes memang sedang mengembangkan mobil yang didayai oleh batere dan tenaga hidrogen. Tujuannya tak lain adalah membuat mobil yang lebih efisien bahan bakar.

Salah satu contoh hasil pengembangannya adalah seri A dan B Class. Kedua seri yang akan dijual Oktober mendatang ini dibekali teknologi Start/Stop. Teknologi ini akan mematikan mesin mobil begitu mobil berhenti di lampu merah dan otomatis menghidupkan mesi ketika Anda mengangkat kaki dari pedal rem.

Seri lain yang juga hemat bahan bakar adalah Blue Efficiency A-Class 160 dan C- Keduanya disebutkan bisa mengurangi konsumsi bahan bakar sebesar 12%.

Yang juga sebentar lagi dipasarkan adalah mobil fuel cell tanpa emisi seperti F600 Hygenius. Mobil yang dirancang untuk masuk ke prototipe B-Class pada bulan-bulan mendatang itu menggunakan listrik dan hidrogen sebagai ‘bahan bakar’.


[+/-] Selengkapnya...