Selasa, 09 Desember 2008

Sun Rilis JavaFX, Bersaing dengan Flash & Silverlight

Sun telah secara resmi meluncurkan JavaFX 1.0, sebuah framework pengembangan Rich Internet Application (RIA) berbasiskan platform Java. Melalui JavaFX Sun berharap dapat kembali mendorong popularitas Java dan bersaing dengan Flash dan Silverlight. JavaFX menawarkan dua janji besar:

1. Menjadi pondasi untuk mengoperasikan rich internet applications dengan tampilan menawan
2. Bahasa pemrograman baru bernama JavaFX script yang dirancang untuk lebih mudah daripada Java tradisional

Sun pertama kali memperkenalkan JavaFX di konferensi JavaOne tahun lalu. Sejak saat itu Sun telah meningkatkan teknologi tersebut secara signifikan dan memperkenalkan beberapa fitur baru. Salah satunya adalah memungkinkan pengguna untuk membawa applet JavaFX dari dalam browser ke desktop sehingga dapat dipakai tanpa browser. Sun telah mengintegrasikan JavaFX secara penuh ke dalam Java RunTime dan mendorong instalasi JavaFX kepada pengguna secara aktif melalui Java update system. Langkah ini memungkinkan Sun untuk memanfaatkan jumlah pengguna Java yang besar untuk mendorong komponen JavaFX yang baru kepada pengguna.

Saat ini JavaFX hanya tersedia untuk Windows dan Mac OS X. Sun masih belum mengatakan kapan JavaFX akan tersedia untuk pengguna Linux.

Sun percaya bahwa melalui Java yang cross platform, JavaFX pada akhirnya akan dapat dipakai di berbagai macam alat termasuk desktop, browser dan alat-alat portabel. Ponsel pintar juga semakin hari menjadi platform yang semakin penting untuk teknologi RIA. Semakin hari pengguna semakin menginginkan aplikasi canggih yang dapat dipakai di ponsel dan para pengembang juga mencari cara terbaik untuk menulis aplikasi yang dapat dipakai di semua platform.

Adobe juga tampaknya berpendapat sama, beberapa bulan lalu mengumumkan Flash 10 untuk mobile.

Walaupun Java pada umumnya banyak dipakai di industri mobile, Sun tetap tidak saja tidak berhasil mengantarkan Java mencapai tingkat dominasi seperti JavaScript di internet. Masih belum jelas apakah Sun dapat mengatasi masalah ini dan membawa JavaFX ke semua platform mobile. (via ArsTechnica). udaramaya.com